Pengadaan barang dan jasa pemerintah memainkan peran krusial dalam mendukung kelancaran operasional negara, dan inovasi dalam proses pengadaan sangat dibutuhkan untuk mempercepat dan meningkatkan efisiensinya. Salah satu inovasi adalah digitalisasi atau penggunaan Katalog Elektronik sebagai langkah untuk mengakselerasi pengadaan barang/jasa pemerintah. Katalog Elektronik memungkinkan pemerintah untuk melakukan transaksi pengadaan barang/jasa secara langsung dari penyedia yang sudah terverifikasi, tanpa melalui proses tender yang panjang. Hal ini tidak hanya menghemat waktu, tetapi juga mengurangi potensi kesalahan dalam pengadaan karena semua produk dan penyedia yang terdaftar sudah terstandarisasi.
Dengan Katalog Elektronik, akselerasi pengadaan barang/jasa menjadi lebih signifikan karena pelaksanaannya menyediakan data yang transparan dan terintegrasi. Semua pihak terkait dapat dengan mudah mengakses informasi tentang spesifikasi barang, harga, hingga penyedia barang. Sistem ini mendukung terciptanya persaingan yang sehat antar penyedia. Selain itu, kemudahan akses ini memberikan fleksibilitas bagi Pemerintah Daerah maupun Kementrian/Lembaga untuk mendapatkan barang/jasa sesuai kebutuhan dengan lebih cepat dan akurat.
Biro PIWP2 Setda DIY berkomitmen untuk mendorong pelaku usaha UMKM untuk berpartisipasi dalam pelaksanaan pengadaan baang/jasa pemerintah, hal ini disampaikan oleh Kepala Biro PIWP2 Setda DIY Bapak Yudi Ismono, S.Sos., M.Acc. dalam agenda Bincang Produktif bersama Kadin DIY : Sosialisasi dan Bimtek E-Katalog “Optimalisasi UMKM dalam Pengadaan Barang dan Jasa melalui e-Katalog di Yogyakarta pada tanggal 29 Juli 2024. Bapak Yudi mengajak seluruh anggota Kadin untuk berpartisipasi aktif dalam pelaksanaan digitalisasi pengadaan barang/jasa pemerintah melalui Katalog Elektronik sebagai upaya menciptakan pengadaan barang/jasa yang kompetitif serta efektif dan efisien.